Pemerintah Desa Mekar Jaya Salurkan Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) kepada Warga Penerima manfaat.
Kamis, 06 November 2025.Pemerintah Desa Mekar Jaya telah merealisasikan penyaluran Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) kepada masyarakat Desa Mekar Jaya. Kegiatan ini berlangsung dengan tertib dan lancar sebagai bentuk komitmen pemerintah desa dalam meningkatkan kesejahteraan warga penerima manfaat.
Penyaluran bantuan tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Mekar Jaya beserta pendamping PKH, yang turut memastikan bahwa bantuan diterima tepat sasaran serta sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Kehadiran aparat desa dan pendamping menjadi wujud transparansi serta akuntabilitas dalam pengelolaan bantuan sosial di tingkat desa.
Pemerintah Desa Mekar Jaya berharap bantuan PKH ini dapat meringankan beban ekonomi keluarga penerima manfaat dan mendorong peningkatan kualitas hidup masyarakat, khususnya dalam pemenuhan kebutuhan dasar.